Cara menghilangkan kutil dengan mudah
Monday, June 23, 2014
Edit
Cara menghilangkan kutil dengan mudah. Kutil merupakan daging tumbuh pada
kulit yang biasanya berukuran kecil memiliki bentuk bulat, keras, yang umumnya
disebabkan oleh virus. Kutil dapat ditularkan melalui kontak langsung dengan
virus melalui kulit-ke-kulit, Misalnya melalui jabat tangan. Selain itu kutil dapat menyebar ke berbagai
bagian kulit anda saat anda menggaruk, menyentuh, mencukur, atau bahkan
menggigit kuku Anda.
![]() |
Gambar: Cara menghilangkan kutil |
- Cuka apel. Bahan peratama yang bisa anda gunakan untuk menghilangkan kutil adalah cuka sari apel. Cuka sari apel memiliki sifat penyembuhan dan telah terhadapa virus dan juga telah digunakan sebagai obat tradisional selama berabad-abad yang lalu. Cara penggunaannya adalah: celupkan kapas ke dalam cuka sari apel kemudian oleskan pada bagian kulit yang ditumbuhi kutil, lakukan cara tersebut berkelanjutan samapi kutil anda benar-benar hilang. Mungkin cara tersebut akan membutuhkan waktu yang cukup lama. cuka apel juga dapat digunakan sebagai bahan untuk menghilangkan bau mulut. baca 7 cara menghilangkan bau mulut yang efektif
- Menggunakan minyak jarak. Minyak jarak diketahui sebagai obat kulit alami yang dapat digunakan untuk mengobati kutil dan masalah kulit lainnya. cara penggunaannya cukp mudah yaitu cukup Oleskan minyak jarak pada bagian kutil sekitar 3 kali sehari. Minyak jarak akan menggerogoti kulit yang berlebihan yang membentuk kutil.
- Tanaman lidah buaya. lidah buaya diketahui juga cukup efektif dalam menghilangkan kutil. Caranya adalah: rendam bola kapas kecil ke dalam gel lidah buaya. Setelah itu tunggu hingga beberapa menit kemudian anda dapat mengoleskan pada bagian kulit yang ditumbuhi kutil.
- Kulit pisang. Kulit pisang diketahui dapat membantu menghilangkan kutil dengan cukup efektif. Gosokkan kulit pisang pada kutil anda secara teratur selama beberapa minggu untuk memberikan bantuan obat dalam menghilangkan kutil.
- Jus lemon. Penerapan Vitamin C langsung pada kutil diketahui dapat membunuh virus yang menjadi penyebab kutil. Jus lemon merupakan bahan yang sangat tepat untuk menghilangkan kutil karena memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi.
- Wortel dan minyak zaitun. Caranya adalalah:. Haluskan wortel dengan parut atau blender, tambahkan minyak zaitun yang secukupnya kemudian oleskan campuran bahan tadi pada kutil anda dua kali sehari selama 30 menit. Lakukan cara tersebut kurang lebih selama dua sampai tiga minggu untuk membantu menghilangkan kutil.
Nah,,demikian beberapa cara yang bisa anda lakukan utntuk
menghilangkan kutil dengan cara yang mudah dan juga aman, selamat mencoba.