15 Manfaat buah pisang dan kandungan nutrisinya
Tuesday, August 12, 2014
Edit
Ini dia 15 Manfaat buah pisang yang sangat luar biasa beserta
kandungan nutrisinya. Pisang merupakan salah satu tanaman yang mudah
dibudidayakan di Indonesia karena sangat cocok dengan iklim tropis. Buah pisang
memiliki banyak jenis mulai dari pisang ambon, pisang raja, pisang kepok dan
pisang mas. Banyak orang yang menyukai buah yang satu ini bahkan sebelum mereka
mngetahui manfaat buah pisang, hal tersebut dikarenakan pisang memiliki rasa
manis dengan tekstur yang lembut dan mudah dibuat menjadi berbagai macam olahan
makanan seperti kolak pisang, molen pisang sampai dengan puding pisang. Nah untuk
tau lebih banyak mengenai manfaat buah pisang mari kita perhatikan
Kalori 100
protein 1,25 g
karbohidrat 25 g
serat 3 g
kalium 400 mg
seng 15 mg
vitamin C 10 mg
vitamin B 6 400 mg
mangan 300 mg
- Buah untuk diet. Buah pisang memiliki kandungan serat yang cukup tinggi sehingga membuat anda merasa kenyang lebih lama. Buah pisang berukuran sedang menyediakan sekitar 110 kalori dan 30 gram karbohidrat, dan 3 gram serat. Yang membuat makan pisang menjadi lebih kenyang adalah karena pisang mengandung pati resisten yang merupakan jenis karbohidrat yang secara bertahap dicerna oleh tubuh dan menjadi semacam cadangan makanan.
- Menyediakan energi melimpah. Dalam sebuah olimpiade Yohan Blake yang merupakan atlet lari asal jamaika dikabarkan makan setidaknya 16 pisang perhari untuk menambah tenaganya saat bertanding. Hal tersebut tentunya tidak terlepas dari kemampuan buah pisang dalam memberikan pasokan energi dengan cepat yang sangat dibutuhkan seorang atlet. Buah Pisang adalah bahan bakar yang sempurna bagi para atlet karena buah yang satu ini mengandung karbohidrat dan antioksidan yang dapat membantu mempercepat pemulihan.
- Kaya akan kandungan kalium. Buah Pisang dikenal karena memiliki kandungan kalium yang tinggi, dalam 1 buah pisang berukuran sedang menyediakan sekitar 400 mg kalium. Menurut Colorado State University Extension, kalium sangat diperlukan untuk fungsi otot yang baik serta menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. Selain itu Kalium dalam buah pisang juga dapat membantu mencegah kram otot setelah berolahraga.
- Baik untuk penderita hipertensi. Selain untuk fungsi saraf yang sehat kandungan Kalium dalam buah pisang juga dapat membantu mengontrol tekanan darah. Dalam sebuah studi menemukan bahwa kalium dapat memperbaiki irama jantung. Bersama dengan magnesium kalium dalam buah pisang bekerja membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
- Mencegah penuaan dini. Vitamin C merupakan salah satu nutrisi penting yang dimiliki oleh buah pisang yang berperan sebagai antioksidan alami untuk melawan efek buruk radikal bebas. Polusi merupakan salah satu penyebab radikal bebas yang menjadi salah satu penyebab utama dari proses penuaan pada kulit. Manfaat dari mengkonsumsi buah pisang yang bisa anda dapatkan adalah membuat kulit tampak lebih muda.
- Mengurangi risiko kanker. Mengkonsumsi buah pisang sering dikaitkan dengan pencegahan penyakit kanker usus, tentunya hal ini tidaklah berlebihan mengingat buah pisang mengandung serat dan antioksidan yang dapat mencegah kanker usus.
- Meluruskan rambut secara alami. Manfaat buah pisang selain untuk kesehatan ternyata juga meliputi perawatan, buah yang satu ini sering digunakan sebagai produk kecantikan dan salah satunya sebagai bahan alami untuk meluruskan rambut keriting. Cara meluruskan rambut keriting dengan buah pisang adalah: blender buah pisang hingga menjadi pasta kemudian tambahkan sedikit minyak almond dan aduk hingga merata, terapkan bahan tadi pada rambut anda. Diamkan selama kurang lebih 30 menit. Ramuan tadi sangat bermanfaat bagi rambut anda termasuk membuatnya lebih sehat bercahaya.
- Untuk ginjal yang sehat. Manfaat buah pisang memang sangat banyak sekali untuk kesehatan, buah pisang diketahui mengandung tinggi mineral penting seperti kalsium dan kalium yang berkontribusi memperkecil resiko batu ginjal.
- Menjaga kesehatan tulang. Salah satu lasan mengapa anda harus memasukkan buah pisang ke dalam menu sehat harian anda adalah karena buah pisang membantu dalam menjaga kesehatan tulang. Kalsium merupakan salah satu nutrisi yang dimiliki buah pisang sehingga membuatnya baik dikonsumsi oleh orang yang dalam masa pertumbuhan untuk mendapatkan tulang yang sehat. Selain itu Kalium juga memainkan peranan penting dalam meminimalkan hilangnya kalsium dari tubuh dengan demikian mampu mengurangi risiko osteoporosis.
- Menghilangkan minyak di wajah. Kulit yang berminyak merupakan salah satu penyebab utama munculnya jerawat, menggunakan buah pisang sebagai masker wajah bisa anda lakukan untuk membantu anda menyingkirkan minyak berlebih. Cara mengatasi kulit berminyak dengan buah pisang adalah: haluskan buah pisang dengan menggunakan blender hingga benar-benar halus, kemudian terapkan pada permukaan kulit wajah anda hingga merata. Diamkan sesaat setelah itu bilas dengan air bersih.
- Untuk pencernaan yang sehat. Buah pisang memang terkenal memiliki kandungan serat yang sangat baik untuk kesehatan pencernaan. Serat sangat bermanfaat untuk membantu proses pencernaan, mencegah endapan lemak pada dinding pembuluh darah dan mengeluarkan kotoran. Kekurangan asupan serat dapat menimbulakn berbagai macam masalah serius pada kesehatan pencernaan.
- Sumber vitamin B6. Mengkonsumsi buah pisang akan membantu memenuhi sekitar 20 persen dari kebutuhan vitamin B6 harian anda. Vitamin B6 memiliki banyak manfaat diantarnya membantu tubuh membuat asam amino nonesensial, membantu memproduksi insulin, hemoglobin dan antibodi yang membantu melawan infeksi.
- Mencegah insomnia. Buah Pisang diperkaya dengan asam amino yang dikenal sebagai Tryptophan. Zat ini memicu produksi melatonin (hormon tidur) yang membuat kita lebih mudah untuk tertidur. Mengkonsumsi buah pisang di malam hari beberapa jam sebelum tidur dapat membantu mengatasi susah tidur anda.
- Mencegah diabetes. Walaupun buah pisang memiliki rasa manis akan tetapi anda tidak perlu khawatir mengkonsumsi buah pisang akan berbahaya bagi kesehatan terutama memicu diabetes. Mengkonsumsi buah pisang dengan porsi yang tidak berlebih malah akan membantu menghindarkan anda dari resiko diabetes tipe II.
- Baik bagi ibu hamil. Bagi para ibu hamil sangat dianjurkan memenuhi kebutuhan asam folat harian mereka untuk mencegah kecacatan pada bayi. Buah pisang menyediakan kandungan asam folat alami yang diperlukan selama masa kehamilan.