17 Makanan untuk membersihkan paru-paru dari polusi
Wednesday, September 2, 2015
Edit
Paru-paru adalah bagian yang sangat penting di dalam tubuh kita. Kerja paru-paru yang utama adalah membantu proses pernapasan dengan membawa oksigen ke aliran darah manusia.
Gaya hidup yang tidak sehat sering menimbulkan masalah kesehatan pada paru-paru seperti kebiasaan merokok. Selain kebiasaan tersebut, ada banyak aktivitas di laur sana yang tanpa kita sadari ternyata bisa memberikan efek buruk bagi kesehatan paru-paru kita, diantarnya polusi udara dari kendraan, asap pabrik dan debu. Untuk itulah kita perlu membersihkan paru-paru, agar dapat bekerja dengan baik dan terhindar dari penyakit paru-paru. Cara membersihkan paru-paru bisa anda mulai dengan mengkonsumsi makanan sehat yang kaya antioksidan seperti flavonoid dan likopen. Beberapa makanan tersebut diantaranya:
1. Brokoli. Brokoli mengandung senyawa tanaman yang disebut sulphoraphane, senyawa ini diyakini dapat membantu mengaktifkan sel-sel darah putih untuk membersihkan bakteri berbahaya dan limbah di paru-paru. Selain itu, sayuran yang kaya antioksidan ini juga bermanfaat membantu meningkatkan fungsi paru-paru sekaligus mengurangi risiko infeksi paru-paru.
2. Bawang putih. Bawang putih dikenal sebagai makanan tinggi antioksidan yang bermanfaat menangkal radikal bebas. Selain kemampuannya sebagai antioksidan, bawang putih ternyata juga bermanfaat menjaga kesehatan paru-paru. Senyawa sulfur yang terdapat dalam bawang putih membantu membersihkan paru-paru dari polusi atau asap rokok. Bukan hanya itu saja, bawang putih diketahui juga bisa membantu mengeluarkan dahak dari saluran pernapasan, sehingga membantu meringnkan kerja paru-paru.
3. Buah delima. Buah dengan tampilan menawan ini memang diketahui sarat akan manfaat bagi kesehatan. Delima mengandung tinggi antioksidan penting untuk mencegah berbagai jenis kanker seperti kanker paru-paru. Buah delima melindungi paru-paru dengan cara mencegah perkembangan sel kanker di paru-paru. Selain itu, delima juga membantu meningkatkan sirkulasi darah dan membantu proses detoksifikasi tubuh, jadi bukan hanya limbah di paru-paru saja yang dibersihkan, melainkan beberapa bagian organ tubuh lainnya.
4. Jahe. Selain digunakan sebagai bumbu dapur, jahe diketahui juga memiliki banyak khasiat untuk pengobatan penyakit. Beberapa orang sering mengambil jahe untuk mengobati masalah pernapasan, hal tersebut dikarenakan jahe membantu membersihkan lendir dari paru-paru, sehingga memudahkan pernapasan.
5. Cabai. Bumbu dapur yang satu ini memang sudah tidak bisa dilepaskan dari masakan mayarakat di Indonesia. Tidak banyak orang yang tahu jika selain sebagai bumbu, cabai ternyata juga cukup ampuh membersihkan paru-paru. Berbeda dengan makanan lainnya, cabai tidak harus dikonsumsi secara langsung, melainkan bisa ditambahkan dalam makanan seperti halnya jahe, tentunya hal ini akan membuat anda lebih mudah mendapatkan manfaat darinya.
6. Buah Apel. Apel Adalah makanan sehat kaya manfaat, buah ini dikemas dengan nutrisi seperti serat makanan, vitamin, plus rendah lemak sehingga menjadikannya sebagai makanan ideal untuk diet. Selain itu, apel juga diperkaya dengan flavonoid yang membantu membersihkan paru-paru. Bersama dengan vitamin C flavonoid bekerja menangkal efek buruk radikal bebas dari polusi udara seperti rokok dan asap kendraan. Cobalah mengkonsumsi 2 buah apel perhari sebelum makan, untuk membantu menjaga kesehatan paru-paru.
7. Wortel. Wortel masuk dalam daftar teratas sayuran sehat karena memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Wortel mengandung vitamin A, C dan antioksidan seperti likopen. Ketiganya bahu membahu dalam meningkatkan kesehatan paru-paru sekaligus menurunkan resiko penyakit paru-paru. Para peneliti juga percaya bahwa mengkonsumsi wortel secara rutin mampu menurunkan resiko kanker paru-paru hingga 50%.
8. Seledri. Menjaga keseimbangan kimia dan elektrolit seperti sodium dan magnesium menjadi faktor penting dalam membersihkan paru-paru. Seledri merupakan sumber natrium organik yang membantu menghilangkan karbon dioksida dari tubuh kita, yang pada gilirannya akan meningkatkan fungsi paru-paru. Anda bisa menambahkan seledri ke dalam sup atau makanan lain untuk mendapatkan manfaat darinya.
9. Buah jeruk. Buah dengan rasa asam manis menyegarkan, itulah jeruk. Buah yang satu ini sangat terkenal di seluruh dunia sebagai sumber vitamin C yang melimpah. Jika anda sedang mencari makanan untuk membersihkan paru-paru, anda perlu memperhitungkan buah yang satu ini. Jeruk diperkaya dengan flavonoid yang dapat menghambat aktivasi enzim penyebab kanker. Selain itu, buah ini juga mengandung likopen yang bermanfaat pembersihkan paru-paru bagi perokok.
10. Peppermint. Peppermint (Mentha piperita) adalah tanaman serbaguna yang telah dibudidayakan dan digunakan selama berabad-abad sebagai obat untuk mengatasi masalah kesehatan seperti kembung, mual dan masalah pernapasan di sekitar paru-paru. Menurut penelitian yang dipublikasikan di "Journal of Ethnopharmacology," pada Juli 2010 lalu mencatat bahwa minyak peppermint ditemukan memiliki anti-kongestif, antispasmodic (yang bermanfaat membantu mengendurkan otot-otot halus pada saluran pernapasan).
11. Nanas. Nanas mengandung Enzim yang disebut bromelin, enzim ini dipercaya dapat membantu kerja paru-paru dalam mengeluarkan racun secara alami. Cobalah minum segelas jus nanas segar setiap hari untuk membantu membersihkan paru-paru dari semua kotoran dan racun.
12. Bawang merah. Hampir sama dengan kerabatnya (bawang putih), bawang merah juga diketahui masuk dalam daftar makanan untuk membersihkan paru-paru. Saat dipsangkan dengan madu bawang dapat digunakan sebagai obat yang efektif untuk batuk pada anak-anak. Keduanya bekerja sebagai antimikroba untuk mengurangi batuk kejang dan gangguan pernapasan.
13. Keluarga barries. Beberapa jenis barries seperti strawberry, blueberry dan balckbarry adalah sumber melimpah antioksidan. Bahkan, ketiganya masuk daftar teratas buah dengan tinggi ntioksidan. Antioksidan dalam ketiganya mampu mengurangi risiko kanker paru-paru serta infeksi di saluran pernapasan.
14. Makanan tinggi vitamin C. Vitamin C adalah nutrisi serbaguna bagi tubuh, vitamin ini bermanfaat membantu menjaga kesehatan paru-paru anda secara alami, dengan cara membantu paru-paru membawa oksigen ke seluruh tubuh. Beberapa makanan yang mengandung tinggi vitamin C diantaranya: strawberry, buah kiwi, markisa, lemon dan paprika merah.
15. Makanan tinggi vitamin A. Makanan yang mengandung tinggi vitamin A diketahui cukup ampuh dalam membersihkan paru-paru. Di dalam tubuh vitamin A bekerja sebagai antioksidan yang membantu menangkal efek buruk radikal bebas yang berasal dari polusi udara.
16. Sayuran hijau. Ada banyak alasan kenapa anda harus memasukkan lebih banyak sayuran ke dalam menu harian anda, salah satunya karena sayuran dapat membantu anda membersihkan tubuh dari racun, termasuk pada paru-paru. Sayuran biasanya diperkaya dengan vitamin, mineral, serat dan antioksidan, dimana semuanya adalah komponen penting untuk menjaga kesehatan tubuh.
17. Kacang-kacngan. Ada banyak jenis kacang-kacangan yang bermanfaat bagi kesehatan. Beberapa diantaranya seperti almond, pinto, dan mete. Jenis kacang-kacangan umumnya mengandung tinggi magnesium yang sangat dianjurkan bagi penderita asma. Magnesium dalam kacang-kacangan dapat membantu meningkatkan kapasitas paru-paru.
Nah,,demikian tadi Top 17 Makanan untuk membersihkan paru-paru anda dari polusi dan limbah yang dapat mengganggu pernapasan. Semoga dapat menambah wawasan anda.
Gaya hidup yang tidak sehat sering menimbulkan masalah kesehatan pada paru-paru seperti kebiasaan merokok. Selain kebiasaan tersebut, ada banyak aktivitas di laur sana yang tanpa kita sadari ternyata bisa memberikan efek buruk bagi kesehatan paru-paru kita, diantarnya polusi udara dari kendraan, asap pabrik dan debu. Untuk itulah kita perlu membersihkan paru-paru, agar dapat bekerja dengan baik dan terhindar dari penyakit paru-paru. Cara membersihkan paru-paru bisa anda mulai dengan mengkonsumsi makanan sehat yang kaya antioksidan seperti flavonoid dan likopen. Beberapa makanan tersebut diantaranya:
![]() |
makanan untuk membersihkan paru-paru |
1. Brokoli. Brokoli mengandung senyawa tanaman yang disebut sulphoraphane, senyawa ini diyakini dapat membantu mengaktifkan sel-sel darah putih untuk membersihkan bakteri berbahaya dan limbah di paru-paru. Selain itu, sayuran yang kaya antioksidan ini juga bermanfaat membantu meningkatkan fungsi paru-paru sekaligus mengurangi risiko infeksi paru-paru.
2. Bawang putih. Bawang putih dikenal sebagai makanan tinggi antioksidan yang bermanfaat menangkal radikal bebas. Selain kemampuannya sebagai antioksidan, bawang putih ternyata juga bermanfaat menjaga kesehatan paru-paru. Senyawa sulfur yang terdapat dalam bawang putih membantu membersihkan paru-paru dari polusi atau asap rokok. Bukan hanya itu saja, bawang putih diketahui juga bisa membantu mengeluarkan dahak dari saluran pernapasan, sehingga membantu meringnkan kerja paru-paru.
3. Buah delima. Buah dengan tampilan menawan ini memang diketahui sarat akan manfaat bagi kesehatan. Delima mengandung tinggi antioksidan penting untuk mencegah berbagai jenis kanker seperti kanker paru-paru. Buah delima melindungi paru-paru dengan cara mencegah perkembangan sel kanker di paru-paru. Selain itu, delima juga membantu meningkatkan sirkulasi darah dan membantu proses detoksifikasi tubuh, jadi bukan hanya limbah di paru-paru saja yang dibersihkan, melainkan beberapa bagian organ tubuh lainnya.
4. Jahe. Selain digunakan sebagai bumbu dapur, jahe diketahui juga memiliki banyak khasiat untuk pengobatan penyakit. Beberapa orang sering mengambil jahe untuk mengobati masalah pernapasan, hal tersebut dikarenakan jahe membantu membersihkan lendir dari paru-paru, sehingga memudahkan pernapasan.
5. Cabai. Bumbu dapur yang satu ini memang sudah tidak bisa dilepaskan dari masakan mayarakat di Indonesia. Tidak banyak orang yang tahu jika selain sebagai bumbu, cabai ternyata juga cukup ampuh membersihkan paru-paru. Berbeda dengan makanan lainnya, cabai tidak harus dikonsumsi secara langsung, melainkan bisa ditambahkan dalam makanan seperti halnya jahe, tentunya hal ini akan membuat anda lebih mudah mendapatkan manfaat darinya.
6. Buah Apel. Apel Adalah makanan sehat kaya manfaat, buah ini dikemas dengan nutrisi seperti serat makanan, vitamin, plus rendah lemak sehingga menjadikannya sebagai makanan ideal untuk diet. Selain itu, apel juga diperkaya dengan flavonoid yang membantu membersihkan paru-paru. Bersama dengan vitamin C flavonoid bekerja menangkal efek buruk radikal bebas dari polusi udara seperti rokok dan asap kendraan. Cobalah mengkonsumsi 2 buah apel perhari sebelum makan, untuk membantu menjaga kesehatan paru-paru.
7. Wortel. Wortel masuk dalam daftar teratas sayuran sehat karena memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Wortel mengandung vitamin A, C dan antioksidan seperti likopen. Ketiganya bahu membahu dalam meningkatkan kesehatan paru-paru sekaligus menurunkan resiko penyakit paru-paru. Para peneliti juga percaya bahwa mengkonsumsi wortel secara rutin mampu menurunkan resiko kanker paru-paru hingga 50%.
8. Seledri. Menjaga keseimbangan kimia dan elektrolit seperti sodium dan magnesium menjadi faktor penting dalam membersihkan paru-paru. Seledri merupakan sumber natrium organik yang membantu menghilangkan karbon dioksida dari tubuh kita, yang pada gilirannya akan meningkatkan fungsi paru-paru. Anda bisa menambahkan seledri ke dalam sup atau makanan lain untuk mendapatkan manfaat darinya.
9. Buah jeruk. Buah dengan rasa asam manis menyegarkan, itulah jeruk. Buah yang satu ini sangat terkenal di seluruh dunia sebagai sumber vitamin C yang melimpah. Jika anda sedang mencari makanan untuk membersihkan paru-paru, anda perlu memperhitungkan buah yang satu ini. Jeruk diperkaya dengan flavonoid yang dapat menghambat aktivasi enzim penyebab kanker. Selain itu, buah ini juga mengandung likopen yang bermanfaat pembersihkan paru-paru bagi perokok.
10. Peppermint. Peppermint (Mentha piperita) adalah tanaman serbaguna yang telah dibudidayakan dan digunakan selama berabad-abad sebagai obat untuk mengatasi masalah kesehatan seperti kembung, mual dan masalah pernapasan di sekitar paru-paru. Menurut penelitian yang dipublikasikan di "Journal of Ethnopharmacology," pada Juli 2010 lalu mencatat bahwa minyak peppermint ditemukan memiliki anti-kongestif, antispasmodic (yang bermanfaat membantu mengendurkan otot-otot halus pada saluran pernapasan).
11. Nanas. Nanas mengandung Enzim yang disebut bromelin, enzim ini dipercaya dapat membantu kerja paru-paru dalam mengeluarkan racun secara alami. Cobalah minum segelas jus nanas segar setiap hari untuk membantu membersihkan paru-paru dari semua kotoran dan racun.
12. Bawang merah. Hampir sama dengan kerabatnya (bawang putih), bawang merah juga diketahui masuk dalam daftar makanan untuk membersihkan paru-paru. Saat dipsangkan dengan madu bawang dapat digunakan sebagai obat yang efektif untuk batuk pada anak-anak. Keduanya bekerja sebagai antimikroba untuk mengurangi batuk kejang dan gangguan pernapasan.
13. Keluarga barries. Beberapa jenis barries seperti strawberry, blueberry dan balckbarry adalah sumber melimpah antioksidan. Bahkan, ketiganya masuk daftar teratas buah dengan tinggi ntioksidan. Antioksidan dalam ketiganya mampu mengurangi risiko kanker paru-paru serta infeksi di saluran pernapasan.
14. Makanan tinggi vitamin C. Vitamin C adalah nutrisi serbaguna bagi tubuh, vitamin ini bermanfaat membantu menjaga kesehatan paru-paru anda secara alami, dengan cara membantu paru-paru membawa oksigen ke seluruh tubuh. Beberapa makanan yang mengandung tinggi vitamin C diantaranya: strawberry, buah kiwi, markisa, lemon dan paprika merah.
15. Makanan tinggi vitamin A. Makanan yang mengandung tinggi vitamin A diketahui cukup ampuh dalam membersihkan paru-paru. Di dalam tubuh vitamin A bekerja sebagai antioksidan yang membantu menangkal efek buruk radikal bebas yang berasal dari polusi udara.
16. Sayuran hijau. Ada banyak alasan kenapa anda harus memasukkan lebih banyak sayuran ke dalam menu harian anda, salah satunya karena sayuran dapat membantu anda membersihkan tubuh dari racun, termasuk pada paru-paru. Sayuran biasanya diperkaya dengan vitamin, mineral, serat dan antioksidan, dimana semuanya adalah komponen penting untuk menjaga kesehatan tubuh.
17. Kacang-kacngan. Ada banyak jenis kacang-kacangan yang bermanfaat bagi kesehatan. Beberapa diantaranya seperti almond, pinto, dan mete. Jenis kacang-kacangan umumnya mengandung tinggi magnesium yang sangat dianjurkan bagi penderita asma. Magnesium dalam kacang-kacangan dapat membantu meningkatkan kapasitas paru-paru.
Nah,,demikian tadi Top 17 Makanan untuk membersihkan paru-paru anda dari polusi dan limbah yang dapat mengganggu pernapasan. Semoga dapat menambah wawasan anda.