12 Manfaat biji wijen yang mengagumkan
Friday, December 4, 2015
Edit
Biji wijen adalah minyak biji tertua diketahui yang sering digunakan masyarakat Afrika dan India. Biji wijen ditanam secara luas dan digunakan di diberbagai negara Asia dan Afrika. Di dalam sejarah biji wijen sudah digunakan untuk tujuan pengobatan lebih dari 3.500 tahun yang lalu oleh bangsa Mesir kuno. Ilmu pengetahuan modern sekarang ini telah membuktikan bahwa penggunaan biji wijen untuk pengobatan oleh bangsa mesir kuno bukanlah mitos belaka. Manfaat biji wijen memang sudah dibuktikan oleh berbagai penelitian sehingga penggunaanya semakin luas. Untuk mengetahui lebih banyak mengenai manfaat biji wijen, berikut ulasannya:
1. Pencegahan kanker. Ada banyak jenis vitamin dan mineral terkandung dalam biji wijen yang telah dikaitkan dengan pencegahan berabagai jenis kanker. Kandungan magnesium dalam biji wijen memiliki efek anti-karsinogenik kuat yang dapat berfungsi sebagai antioksidan untuk mengurangi efek buruk radikal bebas. Ada beberapa jenis kanker yang bisa deicegah dengan manfaat biji wijen ini diantaranya kanker darah, kanker payudara, paru-paru, dan kanker prostat.
2. Mencegah diabetes. Biji wijen mengandung tinggi magnesium dan nutrisi penting lainnya yang telah terbukti mampu mengurangi risiko diabetes. Penggunaan biji wijen sebagai minyak nabati juga telah ditemukan cukup efektif dalam menurunkan tekanan darah dan glukosa plasma pada penderita diabetes hipersensitif.
3. Mencegah peyakit jantung. Penelitian menunjukkan bahwa lignan (senyawa kimia yang ditemukan pada dinding sel tanaman) dapat membantu meningkatkan profil lipid sehingga bisa dimanfaatkan untuk menormalkan kolesterol dan tekanan darah tinggi. Kolesterol yang tinggi sering menjadi penyebab utama penyakit jantung dan penyakit kardiovaskular lainnya seperti stroke.
4. Meringankan hipertensi. Minyak biji wijen dianggap sebagai antihipertensi yang kuat karena dapat membantu menormalkan tekanan darah tinggi bagi para penderita hipertensi. Sebuah studi pada tahun 2006 lalu yang dipublikasikan di The Yale Journal of Biological Medicine menemukan bahwa orang dewasa yang menderita hipertensi memiliki tekanan darah lebih rendah saat mengambil minyak biji wijen selama 45 hari.
5. Baik untuk kulit. Minyak biji wijen mengandung antioksidan penting yang membantu dalam mendetoksifikasi kulit anda. Minyak biji wijen ini bekerja dengan cara menarik racun ke luar dari kulit sehingga akan membersihkan kulit anda secara alami. Cara pemakaiannya: Campurkan setengah cangkir minyak biji wijen dengan setengah cangkir cuka sari apel. Setelah itu tambahkan seperempat cangkir air, dan oleskan ke permukaan kulit anda menjelang istirahat malam atau saat bersantai. Jika sudah selesai bersihkan dengan air sampai bersih.
6. Menguatkan tulang. Biji wijen adalah sumber mineral yang sangat baik seperti kalsium dan zinc. Keduanya berperan penting dalam menjaga kepadatan tulang sekaligus membantu mencegah osteoporosis.
7. Menurunkan kolesterol. Biji wijen memberikan bantuan dalam menurunkan kolesterol dalam beberapa cara. Mereka mengandung dua zat yang dikenal sebagai sesamin dan sesamolin. Zat-zat ini termasuk dalam kelompok serat yang disebut lignan. Lignan kaya serat makanan dan memiliki efek penurun kolesterol. Biji wijen terutama yang berwarna hitam juga mengandung tinggi pitosterol. Pitosterol adalah senyawa tanaman yang memiliki struktur kimia sangat mirip dengan kolesterol. Mengkonsumsi pitosterol bukan hanya bermanfaat mengurangi kadar kolesterol darah tetapi juga menurunkan risiko beberapa jenis kanker tertentu.
8. Kesehatan hormon. Penelitian menunjukkan bahwa biji wijen memiliki potensi positif untuk meningkatkan hormon reproduksi karena metabolisme asam lemak baik, terutama pada wanita pasca-menopause. Dalam sebuah studi pada 2009 yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, konsumsi biji wijen memiliki efek positif pada lipid darah dan status antioksidan pada wanita dewasa yang berdampak positif pada hormon reproduksi mereka.
9. Kaya serat. Biji-bijian memang merupakan sumber serat yang sangat baik, terutama biji wijen. Serat sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk meningkatkan sistem pencernaan sekaligus mencegah kanker kolorektal. Kanker jenis ini merupakan salah satu pembunuh yang paling ditakuti di negara maju. Dengan mengkonsumsi makanan tinggi serat seperti buah-buahan segar, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan dapat mengurangi risiko kanker kolorektal.
10. Sumber protein. Jika anda membutuhkan makanan tinggi protein nabati, cobalah dengan mengkonsumsi biji wijen. Dalam ¼ cangkir biji wijen, mengandung sekitar 5 ½ gram protein nabati. Biji wijen kaya akan asam amino (blok bangunan protein), yang bermanfaat mendukung pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh yang sehat. Protein sangat diperlukan untuk pembentukan massa otot dan perbaikan sel di dalam tubuh.
11. Sumber lemak baik. Dari 13,6 gram total lemak dalam minyak biji wijen, 5,4 gram diantarnya adalah jenis lemak tak jenuh tunggal dan 5,6 gram lemak tak jenuh ganda. Lemak tak jenuh tunggal membantu mengurangi LDL (kolesterol buruk), yang sekaligus dapat mengatur kadar insulin dan gula darah. Sedangkan lemak tak jenuh ganda atau juga sering dikenal dengan omega-3 merupakan jenis lemak baik yang bermanfaat membantu melindungi jantung dari kerusakan, mengatur tekanan darah, dan mungkin mengurangi risiko diabetes tipe 2.
12. Menjaga kesehatan mulut. Manfaat minyak biji wijen benar-benar sangat mengagumkan, selain dapat mencegah berbagai jenis penyakit, minyak dari extrak biji wijen ini juga berguna meningkatkan kesehatan gigi dan gusi dengan cara membantu mengurangi plak dan mencegah penumpukan bakteri di sekitar mulut. Selain itu, menggunakan minyak biji wijen secara rutin juga berguna memutihkan gigi dan melindungi gusi dari kerusakan sehingga dapat meningkatkan kesehatan mulut secara keseluruhan.
![]() |
Gambar biji wijen putih dan hitam |
1. Pencegahan kanker. Ada banyak jenis vitamin dan mineral terkandung dalam biji wijen yang telah dikaitkan dengan pencegahan berabagai jenis kanker. Kandungan magnesium dalam biji wijen memiliki efek anti-karsinogenik kuat yang dapat berfungsi sebagai antioksidan untuk mengurangi efek buruk radikal bebas. Ada beberapa jenis kanker yang bisa deicegah dengan manfaat biji wijen ini diantaranya kanker darah, kanker payudara, paru-paru, dan kanker prostat.
2. Mencegah diabetes. Biji wijen mengandung tinggi magnesium dan nutrisi penting lainnya yang telah terbukti mampu mengurangi risiko diabetes. Penggunaan biji wijen sebagai minyak nabati juga telah ditemukan cukup efektif dalam menurunkan tekanan darah dan glukosa plasma pada penderita diabetes hipersensitif.
3. Mencegah peyakit jantung. Penelitian menunjukkan bahwa lignan (senyawa kimia yang ditemukan pada dinding sel tanaman) dapat membantu meningkatkan profil lipid sehingga bisa dimanfaatkan untuk menormalkan kolesterol dan tekanan darah tinggi. Kolesterol yang tinggi sering menjadi penyebab utama penyakit jantung dan penyakit kardiovaskular lainnya seperti stroke.
4. Meringankan hipertensi. Minyak biji wijen dianggap sebagai antihipertensi yang kuat karena dapat membantu menormalkan tekanan darah tinggi bagi para penderita hipertensi. Sebuah studi pada tahun 2006 lalu yang dipublikasikan di The Yale Journal of Biological Medicine menemukan bahwa orang dewasa yang menderita hipertensi memiliki tekanan darah lebih rendah saat mengambil minyak biji wijen selama 45 hari.
5. Baik untuk kulit. Minyak biji wijen mengandung antioksidan penting yang membantu dalam mendetoksifikasi kulit anda. Minyak biji wijen ini bekerja dengan cara menarik racun ke luar dari kulit sehingga akan membersihkan kulit anda secara alami. Cara pemakaiannya: Campurkan setengah cangkir minyak biji wijen dengan setengah cangkir cuka sari apel. Setelah itu tambahkan seperempat cangkir air, dan oleskan ke permukaan kulit anda menjelang istirahat malam atau saat bersantai. Jika sudah selesai bersihkan dengan air sampai bersih.
6. Menguatkan tulang. Biji wijen adalah sumber mineral yang sangat baik seperti kalsium dan zinc. Keduanya berperan penting dalam menjaga kepadatan tulang sekaligus membantu mencegah osteoporosis.
7. Menurunkan kolesterol. Biji wijen memberikan bantuan dalam menurunkan kolesterol dalam beberapa cara. Mereka mengandung dua zat yang dikenal sebagai sesamin dan sesamolin. Zat-zat ini termasuk dalam kelompok serat yang disebut lignan. Lignan kaya serat makanan dan memiliki efek penurun kolesterol. Biji wijen terutama yang berwarna hitam juga mengandung tinggi pitosterol. Pitosterol adalah senyawa tanaman yang memiliki struktur kimia sangat mirip dengan kolesterol. Mengkonsumsi pitosterol bukan hanya bermanfaat mengurangi kadar kolesterol darah tetapi juga menurunkan risiko beberapa jenis kanker tertentu.
8. Kesehatan hormon. Penelitian menunjukkan bahwa biji wijen memiliki potensi positif untuk meningkatkan hormon reproduksi karena metabolisme asam lemak baik, terutama pada wanita pasca-menopause. Dalam sebuah studi pada 2009 yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, konsumsi biji wijen memiliki efek positif pada lipid darah dan status antioksidan pada wanita dewasa yang berdampak positif pada hormon reproduksi mereka.
9. Kaya serat. Biji-bijian memang merupakan sumber serat yang sangat baik, terutama biji wijen. Serat sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk meningkatkan sistem pencernaan sekaligus mencegah kanker kolorektal. Kanker jenis ini merupakan salah satu pembunuh yang paling ditakuti di negara maju. Dengan mengkonsumsi makanan tinggi serat seperti buah-buahan segar, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan dapat mengurangi risiko kanker kolorektal.
10. Sumber protein. Jika anda membutuhkan makanan tinggi protein nabati, cobalah dengan mengkonsumsi biji wijen. Dalam ¼ cangkir biji wijen, mengandung sekitar 5 ½ gram protein nabati. Biji wijen kaya akan asam amino (blok bangunan protein), yang bermanfaat mendukung pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh yang sehat. Protein sangat diperlukan untuk pembentukan massa otot dan perbaikan sel di dalam tubuh.
11. Sumber lemak baik. Dari 13,6 gram total lemak dalam minyak biji wijen, 5,4 gram diantarnya adalah jenis lemak tak jenuh tunggal dan 5,6 gram lemak tak jenuh ganda. Lemak tak jenuh tunggal membantu mengurangi LDL (kolesterol buruk), yang sekaligus dapat mengatur kadar insulin dan gula darah. Sedangkan lemak tak jenuh ganda atau juga sering dikenal dengan omega-3 merupakan jenis lemak baik yang bermanfaat membantu melindungi jantung dari kerusakan, mengatur tekanan darah, dan mungkin mengurangi risiko diabetes tipe 2.
12. Menjaga kesehatan mulut. Manfaat minyak biji wijen benar-benar sangat mengagumkan, selain dapat mencegah berbagai jenis penyakit, minyak dari extrak biji wijen ini juga berguna meningkatkan kesehatan gigi dan gusi dengan cara membantu mengurangi plak dan mencegah penumpukan bakteri di sekitar mulut. Selain itu, menggunakan minyak biji wijen secara rutin juga berguna memutihkan gigi dan melindungi gusi dari kerusakan sehingga dapat meningkatkan kesehatan mulut secara keseluruhan.