-->

5 Manfaat mengkonsumsi makanan dan sayuran mentah bagi kesehatan

Manfaat makanan mentah
Manfaat makanan mentah, image by pixabay.com

Makanan atau sayuran mentah terbukti secara ilmiah memiliki banyak manfaat untuk kesehatan manusia dibandingkan saat dimasak. Untuk itu sebaiknya Anda lebih banyak mengkonsumsi buah dan sayur mentah di menu sehat harian. Sayuran mentah memiliki lebih banyak nutrisi dibandingkan yang sudah dimasak. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin di dalam sayuran yang masih belum dipanaskan lebih utuh.

1. Memiliki kandungan enzim yang utuh

Makanan mentah khususnya dari jenis buah dan sayur memiliki beberapa enzim yang dimana enzim tersebut akan mudah hancur saat dipanaskan. Banyak orang yang juga telah menemukan bahwa makanan mentah memiliki kandungan enzim yang lebih baik dibandingkan makanan yang sudah melalui proses memasak.

2. Memiliki kandungan air lebih tinggi

Kandungan air yang tinggi di dalam buah dan sayur memiliki banyak manfaat untuk kesehatan karena dapat membuat anda tetap terhidrasi secara alami. Hal ini akan berbeda jika buah dan sayur tersebut dimasak maka kandungan airnya pasti akan berkurang.

3. Memiliki kandungan antioksidan yang lebih baik

Makanan mentah khususnya dari jenis buah dan sayur secara umum memiliki kandungan mineral dan vitamin yang masih utuh, dimana keduanya sangat baik sekali untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Perlu diingat jika beberapa jenis vitamin seperti vitamin A dan C merupakan antioksidan penting yang dapat membantu mencegah banyak penyakit berbahaya seperti kanker dan katarak. Vitamin A dan C secara umum sangat mudah hancur jika dipanaskan sehingga memasak buah dan sayur akan mengurangi manfaatnya.

4. Mengurangi emisi CO2

Sayur dan buah-buahan yang tidak dimasak dan langsung dikonsumsi memiliki tingkat emisi CO2 yang sangat rendah dibandingkan buah dan sayur yang dimasak terlebih dahulu. Untuk itu biasakan mengkonsumsi sayuran mentah sebagai lalapan karena selain menyegarkan sayuran mentah juga memiliki banyak manfaat dan nutrisi yang tetap terjaga dengan baik.

5. Hemat waktu

Penyajian makanan mentah jauh lebih cepat dan praktis dibandingkan makanan yang dimasak terlebih dahulu. Selain menghemat waktu makanan mentah juga memiliki nutrisi yang lebih banyak sehingga Anda harus mulai beralih ke makanan mentah khususnya buah dan sayur.

Konsumsi makanan mentah pada dasarnya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, tetapi perlu diingat jika sebaiknya pilih jenis buah dan sayur untuk dikonsumsi dalam keadaan mentah, karena beberapa produk hewani mungkin tidak begitu baik dikonsumsi dalam keadaan mentah. Hal ini dikarenakan produk hewani lebih rentan terdapat bakteri ataupun parasit yang dapat berdampak negatif untuk kesehatan. Seperti daging misalnya, mengkonsumsi daging mentah akan memungkinkan telur atau larva cacing yang akan menetas pada pencernaan anda. Hal ini dapat dicegah jika anda memasaknya terlebih dahulu karena Larva cacing tersebut akan mati melalui proses pemanasan.

Perhatian: Jika anda ingin mengkonsumsi makanan atau sayuran mentah sebaiknya pilihlah jenis makanan atau sayuran organik yang terbebas dari pestisida agar manfaatnya jauh lebih terjaga dan untuk menghindari efek negatif dari pestisida tersebut.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel