10 Daftar buah sehat dengan tinggi nutrisi
Thursday, October 29, 2015
Edit
Diet tinggi buah dan sayur dapat mengurangi risiko beberapa jenis kanker dan penyakit kronis lainnya. Hal ini tentunya tidak mengherankan, mengingat fakta bahwa buah dan sayur merupakan sumber nutrisi termasuk vitamin, mineral, antioksidan dan serat, plus sangat rendah kalori. Sebenarnya hampir semua buah memiliki manfaat bagi kesehatan jika dikonsumsi dalam jumlah tepat, tetapi ada beberapa jenis buah yang memiliki manfaat dan kandungan nutrisi lebih menonjol diantara jenis buah lainnya, buah apa sajakah itu? mari simak 10 daftar buah sehat dengan tinggi nutrisi penting:
1. Buah Apel. Buah sehat yang pertama adalah apel. Buah ini memiliki banyak kelebihan diantaranya membantu menjaga kesehatan pencernaan. Buah apel mengandung pektin yang berguna memperlancar proses pencernaan sehingga mencegah penumpukan racun di usus besar. Selain itu, apel disebut-sebut juga dapat membantu membersihkan gigi secara alami.
2. Buah alpukat. Buah ini dikatakan sebagai salah satu buah untuk diet sehat. Pada dasarnya alpukat mengandung tinggi lemak, tetapi lemak dalam alpukat adalah jenis lemak baik sehingga tidak merugikan bagi kesehatan. Bahkan, lemak dalam alpukat bisa bermanfaat mengurangi kolesterol buruk atau LDL dalam darah.
3. Buah pisang. Pisang umumnya mengandung tinggi kalori sehingga banyak dihindari orang saat diet. Meskipun demikian, buah ini sangat tinggi serat sehingga bisa membantu mengatasi sembelit yang menjadi penyebab perut buncit. Dalam pisang terdapat beberapa nutrisi penting seperti kalium, magnesium dan vitamin B6. Kalium dalam pisang berguna dalam mengatur detak jantung pada tingkat normal sedangkan magnesium dapat membantu mempertahankan kepadatan tulang. Jika anda ingin mendapatkan manfaat dari pisang tanpa harus takut gemuk, sebaiknya jangan berlebihan mengkonsumsi buah ini.
4. Keluarga berry. Berry merupakan buah dengan segudang manfaat. Buah ini mengandung tinggi antioksidan, serat, mineral serta vitamin. Antioksidan dalam beberapa jenis berry seperti blueberry, strawberry, blackberry dan raspberry sangat berguna untuk menangkal efek buruk radikal bebas dari polusi serta makanan. Buah ini juga diperkaya dengan vitamin C yang berguna untuk melawan infeksi dan memperkuat sistem imun tubuh.
5. Buah anggur. Anggur adalah buah yang sangat mempesona. Buah ini sering dianggap sebagai simbol kemewahan karena identik dengan makanan para raja. Anggur memiliki rasa lezat dan kandungan nutrisi melimpah. Dalam anggur terdapat setidaknya beberapa nutrisi seperti vitamin C, A, K, asam folat, serat, kalsium, kalium, mangan dan magnesium. Bahkan ekstrak dari biji anggur dianggap sebagai salah satu antibiotik alami paling kuat. Cobalah memasukkan anggur ke dalam menu sehat harian anda, dan dapatkan manfaat yang banyak darinya.
6. Buah naga. Buah dengan warna merah darah ini sangat terkenal karena kandungan betakarotennya. Betakaroten adalah nutrisi utama untuk mata yang biasanya ditemukan dalam tumbuhan dengan warna merah atau orange termasuk wortel. Selain bermanfaat untuk ketajaman penglihatan mata, buah naga juga bertindak sebagai antioksidan di dalam tubuh sehingga akan membantu menghindarkan anda dari serangan kanker. Kandungan serat dalam buah naga juga bermanfaat mengatur pencernaan dan mencegah sembelit serta diare. Dengan kandungan seratnya yang tinggi buah naga dapat membuat kenyang lebih lama sehingga akan menghindarkan anda dari kebiasaan ngemil. Kandungan nutrisi dalam buah ini juga cukup melimpah diantranya: Vitamin C, B1, B2, B3, kalsium, fosfor, zat besi, protein, niasin dan serat.
7. Buah pepaya. Buah ini sering dianggap sebagai pencahar alami karena kandungan serat dan airnya cukup tinggi. Buah pepaya menyediakan nutrisi cukup melimpah sehingga sangat cocok bagi pelaku diet, dimana mereka membutuhkan banyak asupan nutrisi plus rendah kalori. Disamping manfaatnya untuk diet, buah pepaya juga sangat baik untuk kesehatan mata karena mengandung tinggi vitamin A. Vitamin A bekerja dalam melindungi retina mata dari kerusakan sekaligus meningkatkan ketajaman penglihatan. Selain bermanfaat bagi kesehatan, buah pepaya juga sering dijadikan sebagai bahan produk kecantikan karena mengandung tinggi nutrisi.
8. Buah jeruk. Buah Jeruk paling mudah ditemukan di Indonesia. Buah jeruk selalu ada di pasar buah karena sangat mudah dibudidayakan pada iklim tropis seperti negara kita. Buah jeruk memiliki rasa asam manis yang menyegarkan plus kandungan vitamin C nya yang tinggi mampu melindungi anda dari segala macam bentuk virus dan bakteri. Menurut sebuah penelitian oleh Commonwealth Organisasi Riset Ilmiah dan Industri menemukan jika makan satu buah jeruk sehari dapat mengurangi risiko kanker mulut dan kanker perut hingga 50 persen.
9. Buah pir. Buah ini memiliki tekstur yang hampir sama dengan buah apel. Buah pir memiliki tinggi serat dan air yang sangat cocok untuk mendukung program diet anda. Sebuah studi yang diterbitkan dalam The American Journal of Clinical Nutrition menemukan jika buah pir dapat menghindarkan seseorang dari risiko diabetes tipe 2 di lebih dari 200.000 orang di Amerika Serikat. Selain itu, pir juga memiliki indeks glikemik rendah, sehingga akan membantu menstabilkan kadar gula darah.
10. Buah tomat. Buah Tomat dianggap masuk dalam kategori sayuran karena sering digunakan sebagai sayur. Tomat menyediakan banyak manfaat mungkin lebih dari yang anda bayangkan. Tomat mengandung tinggi serat, vitamin A, C, B12, B6, magnesium, kalium dan zat besi. Buah ini sangat cocok untuk diet sehat karena sangat rendah kalori dan tinggi nutrisi. Terlebih, tomat juga mengandung salah satu jenis antioksidan paling kuat yaitu likopen. Senyawa ini dipercaya cukup ampuh untuk mencegah penyakit kanker dan beberapa penyakit lainnya.
![]() |
Daftar buah sehat |
1. Buah Apel. Buah sehat yang pertama adalah apel. Buah ini memiliki banyak kelebihan diantaranya membantu menjaga kesehatan pencernaan. Buah apel mengandung pektin yang berguna memperlancar proses pencernaan sehingga mencegah penumpukan racun di usus besar. Selain itu, apel disebut-sebut juga dapat membantu membersihkan gigi secara alami.
2. Buah alpukat. Buah ini dikatakan sebagai salah satu buah untuk diet sehat. Pada dasarnya alpukat mengandung tinggi lemak, tetapi lemak dalam alpukat adalah jenis lemak baik sehingga tidak merugikan bagi kesehatan. Bahkan, lemak dalam alpukat bisa bermanfaat mengurangi kolesterol buruk atau LDL dalam darah.
3. Buah pisang. Pisang umumnya mengandung tinggi kalori sehingga banyak dihindari orang saat diet. Meskipun demikian, buah ini sangat tinggi serat sehingga bisa membantu mengatasi sembelit yang menjadi penyebab perut buncit. Dalam pisang terdapat beberapa nutrisi penting seperti kalium, magnesium dan vitamin B6. Kalium dalam pisang berguna dalam mengatur detak jantung pada tingkat normal sedangkan magnesium dapat membantu mempertahankan kepadatan tulang. Jika anda ingin mendapatkan manfaat dari pisang tanpa harus takut gemuk, sebaiknya jangan berlebihan mengkonsumsi buah ini.
4. Keluarga berry. Berry merupakan buah dengan segudang manfaat. Buah ini mengandung tinggi antioksidan, serat, mineral serta vitamin. Antioksidan dalam beberapa jenis berry seperti blueberry, strawberry, blackberry dan raspberry sangat berguna untuk menangkal efek buruk radikal bebas dari polusi serta makanan. Buah ini juga diperkaya dengan vitamin C yang berguna untuk melawan infeksi dan memperkuat sistem imun tubuh.
5. Buah anggur. Anggur adalah buah yang sangat mempesona. Buah ini sering dianggap sebagai simbol kemewahan karena identik dengan makanan para raja. Anggur memiliki rasa lezat dan kandungan nutrisi melimpah. Dalam anggur terdapat setidaknya beberapa nutrisi seperti vitamin C, A, K, asam folat, serat, kalsium, kalium, mangan dan magnesium. Bahkan ekstrak dari biji anggur dianggap sebagai salah satu antibiotik alami paling kuat. Cobalah memasukkan anggur ke dalam menu sehat harian anda, dan dapatkan manfaat yang banyak darinya.
6. Buah naga. Buah dengan warna merah darah ini sangat terkenal karena kandungan betakarotennya. Betakaroten adalah nutrisi utama untuk mata yang biasanya ditemukan dalam tumbuhan dengan warna merah atau orange termasuk wortel. Selain bermanfaat untuk ketajaman penglihatan mata, buah naga juga bertindak sebagai antioksidan di dalam tubuh sehingga akan membantu menghindarkan anda dari serangan kanker. Kandungan serat dalam buah naga juga bermanfaat mengatur pencernaan dan mencegah sembelit serta diare. Dengan kandungan seratnya yang tinggi buah naga dapat membuat kenyang lebih lama sehingga akan menghindarkan anda dari kebiasaan ngemil. Kandungan nutrisi dalam buah ini juga cukup melimpah diantranya: Vitamin C, B1, B2, B3, kalsium, fosfor, zat besi, protein, niasin dan serat.
7. Buah pepaya. Buah ini sering dianggap sebagai pencahar alami karena kandungan serat dan airnya cukup tinggi. Buah pepaya menyediakan nutrisi cukup melimpah sehingga sangat cocok bagi pelaku diet, dimana mereka membutuhkan banyak asupan nutrisi plus rendah kalori. Disamping manfaatnya untuk diet, buah pepaya juga sangat baik untuk kesehatan mata karena mengandung tinggi vitamin A. Vitamin A bekerja dalam melindungi retina mata dari kerusakan sekaligus meningkatkan ketajaman penglihatan. Selain bermanfaat bagi kesehatan, buah pepaya juga sering dijadikan sebagai bahan produk kecantikan karena mengandung tinggi nutrisi.
8. Buah jeruk. Buah Jeruk paling mudah ditemukan di Indonesia. Buah jeruk selalu ada di pasar buah karena sangat mudah dibudidayakan pada iklim tropis seperti negara kita. Buah jeruk memiliki rasa asam manis yang menyegarkan plus kandungan vitamin C nya yang tinggi mampu melindungi anda dari segala macam bentuk virus dan bakteri. Menurut sebuah penelitian oleh Commonwealth Organisasi Riset Ilmiah dan Industri menemukan jika makan satu buah jeruk sehari dapat mengurangi risiko kanker mulut dan kanker perut hingga 50 persen.
9. Buah pir. Buah ini memiliki tekstur yang hampir sama dengan buah apel. Buah pir memiliki tinggi serat dan air yang sangat cocok untuk mendukung program diet anda. Sebuah studi yang diterbitkan dalam The American Journal of Clinical Nutrition menemukan jika buah pir dapat menghindarkan seseorang dari risiko diabetes tipe 2 di lebih dari 200.000 orang di Amerika Serikat. Selain itu, pir juga memiliki indeks glikemik rendah, sehingga akan membantu menstabilkan kadar gula darah.
10. Buah tomat. Buah Tomat dianggap masuk dalam kategori sayuran karena sering digunakan sebagai sayur. Tomat menyediakan banyak manfaat mungkin lebih dari yang anda bayangkan. Tomat mengandung tinggi serat, vitamin A, C, B12, B6, magnesium, kalium dan zat besi. Buah ini sangat cocok untuk diet sehat karena sangat rendah kalori dan tinggi nutrisi. Terlebih, tomat juga mengandung salah satu jenis antioksidan paling kuat yaitu likopen. Senyawa ini dipercaya cukup ampuh untuk mencegah penyakit kanker dan beberapa penyakit lainnya.